5 Tips Edit Foto Agar Lebih Estetik, Cocok untuk Pemula

Teknologi terkini memungkinkan kita berekspresi dengan lebih bebas. Termasuk aspek yang mendominasi yaitu sharing foto via media sosial dan trend penggunaan printer foto portable terbaik

Baik untuk sharing maupun dicetak, pastinya foto yang estetik akan terlihat lebih menarik. Maka dari itu, pemilik foto umumnya akan melakukan editing dulu demi memoles hasil jepretan kamera.

Mari simak beberapa tips edit foto agar lebih estetik.

Tips Edit Foto Agar Lebih Estetik

Foto estetik kini bisa dihasilkan oleh siapa saja, tanpa harus jago teknik editing terlebih dahulu. Berikut beberapa tips yang dapat Anda lakukan untuk memoles foto:

1. Perhatikan Detail Gambar

Mengedit detail foto adalah salah satu kunci penting untuk menghasilkan visual yang estetik. Untuk melakukannya, Anda perlu memperhatikan komposisi dan pilihan warna.

Kemudian lakukan pengaturan kontras, ketajaman, dan exposure untuk menampilkan detail yang ingin Anda tekankan. Berbagai teknik edit foto tersebut biasanya sudah bisa Anda lakukan menggunakan aplikasi bawaan ponsel.

2. Tambahkan Mood Vintage

Untuk menciptakan foto dengan nuansa nostalgia, mood vintage merupakan pilihan tepat.

Mood tersebut bisa Anda hadirkan dengan menggunakan filter dengan tone hangat seperti kecoklatan. Bisa juga dengan memberikan efek warna memudar seperti efek grain dan noise.

3. Gunakan Aplikasi Edit Foto

Tidak puas dengan filter yang tersedia pada aplikasi bawaan? Maka Anda bisa mencoba menginstal aplikasi edit foto.

Beberapa aplikasi terbukti mampu memoles hasil jepretan kamera ponsel menjadi foto yang estetik dan Instagrammable. Menariknya lagi, terdapat banyak aplikasi yang user friendly, sehingga penggunaannya sangat mudah. 

Melansir dari laman Tempo, sejumlah aplikasi terbaik yang banyak direkomendasikan yaitu PicsArt, Pixlr, Snapseed, VCSO, dan Adobe Lightroom.

4. Berkreasi dengan AR Effect

AR (Augmented Reality) merupakan teknologi terkini yang memungkinkan Anda untuk memadukan konten digital buatan komputer dengan dunia nyata secara real time.

Efek ini bisa Anda gunakan pada foto untuk memoles tampilannya sehingga lebih estetik. Kabar baiknya, kini AR effect bisa Anda gunakan pada ponsel dengan bantuan printer foto portable terbaik InstaX.

5. Hapus Objek Mengganggu

Dalam foto, terdapat objek yang menjadi fokus serta latar di sekitarnya. Namun, terkadang ada objek yang kehadirannya terasa mengganggu estetika.

Objek yang demikian bisa Anda hapus menggunakan tool yang tersedia pada aplikasi editing, seperti clone stamp, content-aware fill, atau healing brush

Saat menghapus objek, pastikan untuk melakukannya dengan hati-hati supaya hasilnya tetap terlihat natural. Adanya bekas penghapusan yang mencolok bisa membuat foto jadi tidak realistis sehingga nilai estetikanya justru berkurang.

Itulah sejumlah tips edit foto agar lebih estetik. Selain melalui editing, Anda juga perlu memperhatikan teknik pengambilan gambar untuk menghasilkan foto estetik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *